Inovasi Gerot Wisata, Pemkab Lamsel Raih Penghargaan

oleh -717 views

*  DISKOMINFO LAMSEL,

inspiratif.co.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan meraih penghargaan Tribun Lampung Award atas inovasi Program Gerot Wisata.

Penghargaan itu diserahkan Pimpinan Perusahaan Tribun Lampung Erniwaty Madjaga kepada Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Selatan Thamrin, pada acara Tribun Lampung in Collaboration 2023 di Grand Elty Krakatoa Nirwana Resort, Rabu malam (23/8/2023).

Diketahui, melalui Program Gerot Wisata (Gebrak Gotong Royong Terpadu Menuju Wisata Unggulan), Pemkab Lampung Selatan mampu menggerakkan wisata mulai tingkat desa.

Program Gerot Wisata merupakan kegiatan yang dilakukan secara keroyokan bergotong-royong oleh seluruh perangkat daerah di Kabupaten Lampung Selatan untuk membangkitkan ekonomi kerakyatan melalui UMKM di desa-desa yang ada di bumi Khagom Mufakat.

Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Selatan Thamrin, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat untuk membangkitkan ekonomi kerakyatan di wilayahnya.

Thamrin bilang, penghargaan itu menjadi tantangan tersendiri kedepan dan menjadi penyemangat untuk lebih mengangkat dan mengembangkan pariwisata di Lampung Selatan.

“Atas nama Bupati Lampung Selatan, saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Tribun Lampung. Ini suatu penghargaan yang luar biasa dan akan memacu kita untuk lebih giat lagi memajukan ekonomi kerakyatan melalui UMKM di Lampung Selatan,” kata Thamrin.

Sementara itu, Pimpinan Redaksi Tribun Lampung, Ridwan Hardiansyah mengatakan kegiatan Tribun Lampung Award diberikan kepada stakeholders di Provinsi Lampung.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *