Inspiratif.co.id – Tim Satuan Tugas Khusus (Satgasus), Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Lampung Utara, mendatangai kantor Inspektorat setempat, Jumat 21 Juli 2023 sekira pukul 10.00 WIB.
Dari pantauan, Tim Satgas Khusus melakukan tugas dengan masuk ke Sekretariat dan ruang Kepala Inspektorat H.M. Erwinsyah, S.STP.,M.Si. CGCAE.
Diketahui, penggeledahan ini merupakan lanjutan dari naiknya kasus ke tahap Penyidikan kegiatan jasa konsultasi kontruksi pada tahun anggaran 2021-2022 dengan besaran mencapai Rp.1,2 Miliar.
Atas perkara ini, Kepala Kejari (Kajari) Lampura Mohamad Farid Rumdana, mengatakan, bahwa hari ini tim satgasus dibantu Kasi, penyidik telah melakukan penggeledahan sesuai aturan. Sehingga pelaksanaan berjalan lancar.
“Kami lakukan penggeledahan, dari penggeledahan itu dokumen yang dibutuhkan kita dapatkan. Kita akan mencari siapa yang bertanggung jawab dalam perkara ini” terang Kajari Lampung Utara, M. Farid Rumdana, Jumat 21 Juli 2023.
Diketahui, dalam perkara dugaan tindak pidana korupsi ini terdapat pihak ketiga yang juga turut dalam pelaksanaannya, “Kita juga sudah mintai keterangan pihak ketiga tersebut” ucapnya.
Sementara terpisah Sekretaris Inspektorat Lampung Utara Yovita, mengatakan bahwa penggeledahan terkait jasa konsultasi tahun 2021.
“Iya benar ada kegiatan (jasa konsultasi). Ini penggeledahan terkait kegiatan jasa konsultasi kontruksi 2021, yang dibawa berkas terkait pekerjaan tersebut” kata Yovita.
Mengenai proses itu, Yovita selanjutnya akan menyerahkan kepada yang berwenang. Saat ditanya keberadaan inspektur Yovita mengatakan sedang ada kegiatan lain, “Inspektur tadi ada, kemudian jumatan (solat) dan ada kegiatan lain” pungkasnya.