Pemkab Tubaba dan Kejari Buka Seminar Ilmiah

oleh -305 views

Inspiratif.co.id — Kepala Kejaksaan Negeri Tulangbawang Barat (Kejari-Tubaba), buka Seminar ilmiah di Sesat Agung Bumi Gayo. Kamis, 13-Juli-2023.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati hari Bhakti Dhyaksa ke-63 dengan mengusung tema “Peran Serta Masyarakat dan Media Dalam Penegakan Hukum yang Tegas dan Humanis”.

Hampir seluruh pejabat teras Pemkab Tubaba hadir dalam kesempatan itu, termasuk ratusan Awak Media dari berbagai Organisasi Pers Kabupaten setempat, beberapa Jaksa dari Kejaksaan Tubaba dan Dosen dari Universitas Megow Pak Tulang Bawang.

Dalam sambutan pembukaan acara, Kajari Tubaba mengucapkan terimakasih pada seluruh peserta yang hadir dalam kesempatan tersebut.

“Saya ucapkan terimakasih pada semua tamu undangan yang hadir pada kesempatan ini,” ucap Kajari Tubaba Sri Haryanto.

Menurut Kajari Sri Haryono, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati hati Bhakti Adyaksa yang ke-63. Mengingat pentingnya peran serta semua pihak dalam melaksanakan tugas kejaksaan oleh sebab itu, dirinya berharap semua peserta dapat mengikuti Seminar tersebut dengan sebaik-baiknya.

“Seminar ini dilaksanakan dalam rangka peringati hari Bhakti Adyaksa yang ke-63. Mengingat pentingnya peran serta Masyarakat dalam penegakan hukum, saya berharap kepada semua peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan sebaik baiknya,” pungkasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *